Text
Limitless
Limitless merupakan buku karya Nadhira Nuraini Afifa, public figure asal Indonesia yang dikenal karena prestasinya. Buku Limitless ini diterbitkan pada bulan Maret 2021 oleh Penerbit Media Kita. Buku dengan total 236 halaman ini akan menyajikan kisah inspiratif yang dialami Nadhira Afifa dalam menempuh pendidikannya.
Di balik kesuksesan yang didapatkan seseorang, pastinya ada perjuangan dan lika-liku perjalanan yang mungkin tak banyak diketahui orang lain, karena tak diperlihatkan juga. Begitu juga dengan Limitless. Buku ini akan merangkum kisah manis dan kisah pahit yang dialami Nadhira Afifa dalam proses meraih cita-citanya.
Mulai dari masa di mana ia merasa berasa di titik paling rendahnya, sewaktu kuliah di Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, sampai ia bangkit kembali. Keputusan untuk bangkit itu kemudian mengantarkannya kepada salah satu peristiwa paling besar dalam hidupnya. Nadira Afifa berkesempatan untuk kuliah di Harvard University, salah satu perguruan tinggi paling digemari dan paling baik di dunia.
Nadhira Afifa juga harus menjalankan peran sebagai seorang anak, istri, dan juga pelajar penuh ambisi selama di Amerika Serikat. Belum lagi, ia kerap merasa tidak percaya diri di antara mahasiswa brilian lainnya, yang berasal dari seluruh dunia. Ia khawatir terhadap Islamophobia, sampai keinginan besarnya untuk berprestasi, menjadi salah satu beban dari sekian banyak beban yang harus ia pikul.
230159 | 813 AFI L | Perpustakaan SMA Islam Al Azhar 8 (800) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain