Text
Why: The New International Order=Perubahan Masyarakat Modern
Jika mendengar kata sains tak sedikit anak-anak akan terpikirkan akan hal-hal yang sulit dan membosankan. Padahal sains bisa menjadi sesuatu hal yang menyenangkan dan penting bagi kehidupan umat manusia sehari-hari. Tanpa disadari banyak sekali unsur sains di sekeliling kehidupan sehari-hari. Untuk memudahkan anak-anak dalam mempelajari sains, penerbit Elex Media Komputindo telah lama menghadirkan "Why? Series", merupakan seri komik pendidikan yang dikemas secara ringan dan menghibur. Seri ini telah banyak menyajikan berbagai informasi dan ilmu pengetahuan dalam beberapa bidang seperti, Science, Social Science, People, World History, Country, Humanities, dan Math.
Komik pendidikan asal negeri ginseng, Korea Selatan, ini telah tersebar di seluruh dunia dengan diterjemahkan dalam 13 bahasa dan dipublikasikan di lebih dari 50 negara. Di negara asalnya, seri yang diterbitkan penerbit YeaRimDang Publishing ini selalu menjadi komik pendidikan terbaik dan meraih banyak sekali penghargaan, diantaranya “Grand Prize at the Republic of Korea Educational Brand Awards” dan “Outstanding Health Book by the Ministry for Health, Welfare and Family Affairs”, "Why? Series" juga meraih penghargaan untuk “Outstanding Science Book by the Ministry of Science, ICT and Future Planning”, dan “Most Favored Korean Brand by the Korean Marketing Forum”. Dengan total lebih dari 200 buku yang telah diterbitkan, "Why? Series" selalu menjadi komik pendidikan yang populer di kalangan anak-anak Korea Selatan.
Pada buku ini terdapat dua tokoh yang akan menemani pembaca dalam menyelami dunia ilmu pengetahuan, yaitu Omji dan Komji. Anak-anak akan lebih mudah mempelajari berbagai ilmu pengetahuan yang ada di dunia mulai dari hal ilmiah, ilmu pengetahuan alam, hingga sejarah. Tak hanya itu, komik pendidikan ini juga menjelaskan berbagai perkembangan yang terjadi dari masa ke masa seperti seni, bahasa, film, sejarah negara di dunia, karya klasik, sampai tokoh penting dunia.
Sinopsis
Apa kalian pernah dengar istilah Perang Dingin? Perang Dingin adalah perang tanpa senjata. Setelah Perang Dunia II, dunia terbagi menjadi blok kapitalis dan blok komunis dan melalui masa Perang Dingin yang terjadi konflik.
Why? kali ini membahas tentang perubahan dari masa Perang Dingin yang suram sampai terjadinya masa persatuan dan harapan. Ayo kita coba lihat dari Perang Dingin yang berpusat di Amerika Serikat dan Uni Soviet serta kesepakatan perdamaiannya, kemerdekaan daerah-daerah jajahan, tampilnya negara dunia ke-3 dan negara adikuasa Amerika Serikat, terbentuknya Uni Eropa sampai konflik yang tiada akhir, serta masyarakat modern yang menuju masa depan yang melampaui abad ke-20.
230071 | 909.82 HEE W | Perpustakaan SMA Islam Al Azhar 8 (Referensi) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain